Tuesday, April 17, 2018

TAMAN BUNGA CELOSIA, Ikon Wisata Modern di Kabupaten Semarang

Berada di kaki Gunung Ungaran dan identik dengan hawa sejuknya yang menyeruak dan menyejukkan. Indah dengan tatanan bunga - bunga yang mekar warna - warna cantiknya, destinasi Wisata Modern - Taman Bunga Celosia.


Taman Bunga Celosia Cover

Siang itu cuaca lumayan bagus, meski sedikit mendung, paling tidak terik matahari tak membakar kulit dengan panasnya yang kian hari terasa semakin dekat saja. Setelah melewati jalan panjang yang selalu macet meski hanya sebentar, yakni didekat pasar bandungan, akhirnya saya menemukan jalan masuk Gerbang Wisata Candi Gedongsongo dari jalan utama Bandungan - Sumowono. Dari gerbang masuk tersebut sekitar 100 meter disebelah kanan jalan terdapat Wisata Taman Bunga Celosia.

Taman Bunga Celosia yang dulu adalah tanah kosong kini menjadi ikon wisata yang banyak digandrungi kawula muda, keluarga dan anak - anak. Selain memiliki spot foto selfie yang unik dan menarik untuk anak muda, wisata ini juga menyajikan spot foto yang disukai anak kecil.


Spot Foto Taman Bunga Celosia


Dengan biaya masuk sebesar Rp.10.000 kita bisa berkeliling melihat - lihat dan menikmati Taman Bunga yang berusia belum genap 6 bulan ini. Selain itu beberapa mainan seperti ayunan juga bisa kita temukan disini.

Spot Foto yang tersedia disini yakni :
  • Taman Bunga
  • Kolam Air Mancur Singa (Singapura)
  • Tulisan Taman Bunga Celosia berukuran besar
  • Taman Payung Gantung
  • Menara Eifel (perancis)
  • Kincir Angin Orange (Belanda)
  • Rumah Kurcaci
  • Kincir Angin tinggi

Spot Foto tersebut berukuran mini, namun sangat menarik dan ingin rasanya berfoto sepuasnya disini. Di beberapa titik masih ada spot foto yang masih dalam tahap pembangunan. Fasilitas seperti Mushola, Gazebo dan Toilet juga tersedia disini dengan kondisi yang sangat bersih dan terjaga.


Spot Foto Kincir


Didalam Taman terdapat 1 Warung makan dan 2 Toko Souvenir, sedangkan diluar taman terdapat Mini Resto yang dibuat memanjang dan berhadapan dengan lahan parkir.

AKSES LOKASI

Dari arah Wonosobo/ Temanggung/ Kendal.
Ikuti jalan utama menuju Sumowono, kemudian ikuti jalan menuju Kecamatan Bandungan. Kemudian belok kiri masuk di Gerbang Wisata Candi Gedongsongo. Gerbang ini berhadapan dengan SPBU. Lokasi wisata berada 100 meter kanan jalan setelah gerbang wisata.

Dari arah Demak/ Semarang/ Ungaran.
Ikuti jalan menuju Kecamatan Bandungan dengan mengikuti Jalan Raya Solo Semarang. Gerbang Wisata Bandungan berada di sebelah kanan jalan setelah anda melewati Karoseri Laksana/ Hotel Wujil/ SPBU Lemahbang. Nah jangan lupa lurus dulu dan putar balik ya.

Setelah anda masuk Gerbang Wisata Bandungan, silahkan ikuti jalan melewati Pasar Jimbaran dan Pasar Bandungan, kemudian belok kanan masuk Gerbang Wisata Candi Gedongsongo yang berhadapan dengan SPBU. Taman Bunga Celosia berada 100 meter kanan jalan setelah Gerbang.

Dari arah Solo/ Salatiga/ Boyolali.
Ikuti jalan utama Solo - Semarang, kemudian masuk Jalan Lingkar Salatiga (JLS) dilanjutkan belok kiri ke arah Ambara di Traffic Light Kecandran. Setelah sampai di Ambarawa, ambil jalan menuju Bandungan. Kemudian setelah sampai di Pasar Bandungan silahkan belok kiri dan ikuti jalan hingga menemukan SPBU di kiri jalan. Didepan SPBU tersebut ada Gerbang masuk Wisata Candi Gedong Songo.  Taman Bunga Celosia berada 100 meter kanan jalan setelah Gerbang.

Dari arah Yogyakarta/ Purworejo/ Magelang.
Ikuti jalan utama Magelang - Semarang. Setelah sampai di Ambarawa, belok kiri menuju Bandungan. Kemudian setelah sampai di Pasar Bandungan silahkan belok kiri dan ikuti jalan hingga menemukan SPBU di kiri jalan. Didepan SPBU tersebut ada Gerbang masuk Wisata Candi Gedong Songo.  Taman Bunga Celosia berada 100 meter kanan jalan setelah Gerbang.





INFORMASI 
    
Nama : Taman Bunga Celosia 
Lokasi : Desa Candi, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang 
HTM : Rp. 10.000 
Maps Keyword : Taman Bunga Celosia 
Instagram : - 
Contact : - 
Email : -
Web : -

Silahkan lihat Video dibawah jika anda penasaran :





EmoticonEmoticon